• info@suryabuana.sch.id
  • 62 341 574-185

search

First Time, Business Day Kelas 6 Berjalan Sangat Seru

Mengakhiri bulan Agustus, tepatnya pada hari Jumat, 31 Agustus 2018, seluruh siswa-siswi kelas 6 SD Islam Surya Buana melaksanakan kegiatan Business Day untuk yang pertama kali. Business Day merupakan salah satu program unggulan sekolah sebagai perwujudan visi dan misi sekolah. Business Day diwujudkan dalam kegiatan jual beli. Untuk bulan ini, yang berperan sebagai penjual adalah siswa-siswi kelas 6A sampai 6D, dan yang berperan sebagai pembeli adalah siswa-siswi kelas 1 sampai 5. Barang yang diperjualbelikan adalah makanan dan minuman sehat yang harganya tak lebih dari Rp 5.000,00.

Siswa-siswi kelas 6 tampak antusias sejak Bapak Ibu Wali Kelas mengumumkan tentang waktu pelaksanaan Business Day. Dengan didampingi oleh wali kelas masing-masing, siswa-siswi berdiskusi menentukan makanan dan minuman sehat apa yang akan mereka jual dengan display yang menarik perhatian pembeli. Dengan mendapatkan modal Rp 50.000, 00 setiap kelompok, mereka dibantu oleh Ayah Bunda untuk membuat makanan atau minuman sesuai tugas yang sudah mereka dapatkan.

Sebelum waktu istirahat tiba, seluruh siswa-siswi kelas 6 tengah bersiap ria menyiapkan meja, makanan dan minuman sehat, lengkap dengan display yang menarik pembeli. Sambil menunggu waktu istirahat, mereka berdiskusi kecil menentukan cara-cara jitu untuk menarik minat konsumen. Layaknya penjual yang sudah mahir, mereka mempunyai banyak trik yang bermacam-macam dan menggemaskan. Ada yang menggunakan bahasa persuasif, ada yang memberikan bonus hadiah, hingga ada yang berkeliling membawa barang dagangannya untuk ditawarkan kepada pembeli. Sangat seru, bukan?

Kegiatan ini memberikan banyak pembelajaran bermakna bagi siswa-siswi. Mulai dari leadership, teamwork, problem solving, komunikasi, inovatif, kreativitas, serta tentunya sedikit ilmu tentang menjadi entrepreneur. Usai pelaksanaan Business Day, siswa-siswi mendapatkan worksheet yang harus diselesaikan bersama teman sekelompoknya. Worksheet tersebut berisi tentang laporan penjualan, yang akhirnya mereka bisa mengetahui apakah laba atau rugi. Mereka juga menuliskan pesan kesan singkat kegiatan Business Day di worksheet tersebut. Semoga dengan kegiatan ini, pembelajaran di SD Islam Surya Buana semakin menyenangkan, mengasyikkan, dan mencerdaskan. Serta tentunya, siswa-siswi akan mempunyai bekal untuk menjadi entrepreneur yang siap meraih berkah Allah. Selamat berjumpa di Business Day kelas 5, ya.

Ditulis Oleh : Shellya Khabib Dirgantari, S.Pd.I. / Wali Kelas 6D

Categories

Who's Online

We have 7 guests and no members online

OUR PARTNER

Dalam rangka mewujudkan visi misinya surya buana bekerjasama dengan beberapa instansi berikut .

CONTACT INFO

  • Address: Jalan Gajayana IV/631, Kota Malang, Jawa Timur, Indonesia
  • Phone: +62 341 574 185
  • Mail: info@suryabuana.sch.id